WEBSITE RESMI
FAKULTAS BRAHMA WIDYA
Pusat Kajian Hindu yang Terdepan dalam Ilmu Brahma Widya
dan Nilai Budaya Nusantara
Berita Pilihan
PENUTUPAN UTSAWA BRAHMA WIDYA VII DI GELAR MERIAH, UNDANG NANOE BIROE SEBAGAI BINTANG TAMU
(Kamis, 19 Mei 2022) Utsawa Brahma Widya VII Tahun 2022 secara resmi telah berakhir. Acara yang diawali dari tanggal 24 Maret 2022 dengan kegiatan internal, serta dibuka secara resmi pada hari Senin, 9 Mei 2022 sudah berhasil menggelar berbagai kegiatan peningkatan kompetensi internal, kegiatan kemanusiaan berupa donor darah, pengabdian masyarakat, lomba-lomba yang berkaitan dengan budaya dan keagamaan.
Kegiatan yang melibatkan seluruh Civitas Akademika Fakultas Brahma Widya baik dari unsur Dekanat, Organisasi Kemahasiswaan Fakultas Brahma Widya, Lembaga UHN IGB Sugriwa Denpasar dapat dikatakan berhasil berkat kerjasama dari seluruh komponen. Panitia baik dari unsur pendidik, tenaga kependidikan, dan peserta didik/mahasiswa Fakultas Brahma Widya.
